Besok, Kantor Wali
Kota Sungai Penuh Dikepung Pendemo Terkait SPJ Fiktif
Sungai Penuh, GO-Besok, Senin, (8/8) kantor Wali
Kota Sungaipenuh bakal dikepung massa pendemo. Demonstran ini berasal dari Desa
Kampung Dalam Kecamatan Hamparan Rawang Kota Sungaipenuh. Mereka mempertanyakan
alasan pemerintah Kota menerima Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) 2015 yang
diduga kuat fiktif oleh Zardito selaku Kades.
Menurut
keterangan Reki Nofriadi kepada GO Minggu malam ini mengatakan, pihaknya kecewa
terhadap pemerintah Kota Sungaipenuh melakukan pencairan dana Anggaran Dana
Desa (ADD) tahap dua di Desa Kampung Dalam. Padahal Desa ini masih dalam
bermasalah.
“Masyarakat
kesal dengan adanya persoalan desa yang hingga saat ini masih belum tuntas.
Pertama, adanya dugaan pemalsuan tanda tangan yang diduga kuat dilakukan oleh
oknum Kades Kampung Dalam,” ujarnya.
Selain
itu kata Reki, dalam pengelolaan dana desa, oknum kades diduga telah melakukan
SPJ fiktif. Serta stempel palsu. “Terkait dengan adanya SPJ fiktif dan
pembuatan stempel palsu kami sudah melaporkan kepada pihak berwajib, namun
belum ada tanggapan,” terangnya.
Besok
lanjutnya, empat koordinator aksi dan diperkirakan puluhan massa meminta kepada
Walikota Sungaipenuh untuk mencopot jabatan Kades yang diduga sarat KKN. “Kita
juga meminta kepada pemerintah Kota Sungaipenuh untuk memberhentikan Kades
Zardito secara tidak hormat,” ungkapnya.
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »