Ini Keluhan Masyarakat Yang
Paling Banyak Diterima Zumi Zola
Kerinci, GO- Gubernur Jambi Zumi Zola dalam
pidatonya di pembukaan Festival Masyarakat Peduli Danau Kerinci (FMPDK) XV
mengatakan bahwa dirinya membuka komunikasi dengan masyarakat Provinsi Jambi.
Komunikasi dengan masyarakat Jambi itu diakuinya banyak menerima laporan dan
keluhan masyarakat.
“Saya
membuka komunikasi dengan masyarakat melalui twitter, maupun di media sosial
lainnya. Yang paling banyak saya terima adalah keluhan masyarakat mengenai pemadaman
listrik oleh pihak PLN,” kata Zola di hadapan masyarakat yang hadir diacara pembukaan
FMPDK, Sabtu, (20/8).
Ia
mengatakan, terkait keluhan ini dirinya sudah berkoordinasi dengan PLN, jajaran
mentri hingga Presiden. “Keluhan warga sudah saya sampaikan kepada pihak PLN,
dan juga kepada Bapak Presiden,” ujarnya.
Namun
lanjut Zola, pihak PLN menjawab bahwa dalam memenuhi kebutuhan pelanggan
pihaknya mengalami kekurangan daya. “PLN mengatakan, bahwa saat ini masih defisit
listrik,” ungkapnya.
Oleh
karena itu Gubernur Jambi ini menyebutkan, untuk mencari sumber listrik baru di
butuhkan dukungan dari masyarakat. “Dalam mencari sumber energi listrik baru ini
diperlukan dukungan dari masyarakat, seperti jika ada lahan warga yang terkena
dari pembangunan Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) ini nanti,”
tukasnya.
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »