Koalisi PAN & PKB Bisa Usung Satu Pasangan Calon

On 7:52:00 PM



Koalisi PAN & PKB Bisa Usung Satu Pasangan Calon

KERINCI,GO-Jika PAN & PKB benar - benar akan berkoalisi kembali di Pilbup Kerinci, maka bisa dipastikan dua parpol ini mengusung satu calon.

 Pasalnya, berdasarkan aturan, untuk Pilkada Kerinci minimal parpol atau koalisi parpol dapat mengusung jika sudah memiliki 6 kursi di DPRD.  Untuk PAN di DPRD Kerinci memiliki 4 kursi sedangkan PKB memiliki dua kursi di DPRD Kerinci.

 "Parpol atau koalisi bisa mengusung satu pasangan calon di Pilkada Kerinci memiliki 6 kursi," terang Marjohan anggota KPU Kerinci. (fyo)

Inilah Nama-nama Bacabup Kerinci 2019 Potensial

On 8:42:00 AM


Inilah Nama-nama Bacabup Kerinci 2019 Potensial
Kerinci, GO-2019 pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Kerinci akan berlangsung. Nama-nama bakal calon bupati (bacabup) potensial bermunculan. Baik dari kalangan birokrasi, swasta hingga pengusaha ternama. 

Menurut keterangan Rinaldi kepada GO menyebutkan untuk kandidat calon Bupati dan wakil calon bupati 2019 ada beberapa nama yang mencuat. 

“H. Adi Rozal yang merupakan calon pertahana, Zainal Abidin yang saat ini sebagai Wakil Bupati Kerinci, Monadi yang merupakan salah satu putra mantan Bupati Kerinci H. Murasman, H. Maridin Jamil yang bigroud pengusaha serta masih terdapat beberapa nama lain yang di perkirakan akan muncul,” terangnya Rinaldi belum lama ini.
 
Selain itu sumber lain juga mengatakan, empat nama tersebut kata Rinaldi merupakan salah satu nama yang yang memiliki potensial masuk dalam bursa pencalonan sebagai calon orang nomor satu di Kabupaten Kerinci 2019 nanti. 

“Calon pertahana, H. Adi Rozal memiliki basis ril di Siulak Gedang Kecamatan Siulak.  Kondisi ini di perkuat dengan bukti kepemimpinannya selama menjabat sebagai 01 di Kerinci yang sudah barang tentu membawa perubahan. Meskipun belum optimal namun berkat kepemimpinannya tata kelola administrasi berjalan baik seperti perolehan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP),” ujarnya.
 
Tidak hanya itu, dengan jabatannya selaku Bupati Kerinci saat ini, tentu memiliki kedekatan khusus dengan petinggi partai yang berkemungkinan akan memberikan perahu pada 2019 mendatang.

Menurut keterangan Salimin kepada GO mengatakan, Zainal Abidin yang menjabat sebagai Wakil Bupati Kerinci saat ini sama-sama memiliki peluang untuk tampil kembali di pesta Pilkada Kabupaten Kerinci 2019.  

“Keberhasilan politik Zainal Abidin ini juga di tandai dengan keberhasilannya di saat Pemutaran Suara Ulang (PSU) di dua kecamatan. Yang mana pada saat itu Kecamatan Siulak Mukai dan Kecamatan Sitinjaulaut salah satu penentu kemenangan. Dan pada akhirnya ia berhasil mengungguli suara H. Murasman kala berpasangan dengan Zubir Dahlan kala itu,” kata Salimin.  

Keseriusan dan kekuatan Zainal Abidin kian rame setelah gencarnya turun kelapangan. Sosialiasi suami Yanti Maria tersebut mendapat respon positif dari berbagai desa yang ada di Kabupaten Kerinci.

Bacalon Monadi yang mempunyai pengalaman di bidang birokrasi sudah barang tentu di anggap mampu membawa perubahan bagi masyarakat Kerinci kedepan.  Kekuatannya nanti akan di suplay oleh simpatisan H. Murasman di Kecamatan Siulak Mukai. 

“Pak Monadi sudah mendapatkan kepercayaan untuk turut andil dalam pilkada Kerinci nanti dan menurut kabarnya sudah ada partai pengusungnya nanti,” kata sumber yang dalam hal enggan menyebutkan namanya.

Sementara H. Maridin Jamil yang berlatar belakang pengusaha ternama di Jakarta di gadang-gadangkan akan masuk dalam bursa pencalonan sebagai bupati Kerinci. Selain bergerak di bidang usaha ia juga pernah mengabdi sebagai pegawai pelayaran.

Ini Agenda Hary Tanoe Di Kerinci

On 9:08:00 AM

Ini Agenda Hary Tanoe Di Kerinci



Sungai Penuh, GO-Jauh-jauh hari jelang pemilihan umum (pemulu) Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoe (HT) berkesempatan berkunjung ke Sungaipenuh dan Kabupaten Kerinci. Dengan menggunakan jet pribadi.
Tiba di Bandara Depati Parbo pada pukul 12.30 wib, ia disambut para simpatisan dan juga para kader partai yang baru saja di bentuk oleh HT tersebut.
Dari pantauan GO dilapangan, HT yang juga merupakan Ceo MNC group inipun disambut oleh tokoh masyarakat. Di rumah dinas Walikota Sungaipenuh ia juga disambut dengan tarian khas Kerinci yakni tari sike.
Kunjungan HT ke Sungaipenuh dan juga Kabupaten Kerinci dalam rangka pelantikan atau pengukuhan para pengurus DPD Perindo Kota Sungaipenuh  dan pengurus Kabupaten Kerinci.
HT mengatakan, ini merupakan langkah awal untuk proses penunjang populeritas serta perkenalan. Selain itu ia juga menyebutkan telah mengunjungi daerah pelosok untuk melakukan diskusi bersama masyarakat.
Indonesia kata HT, harus berubah. Dengan cara meningkatkan kesejahteraan, serta menciptakan sumber daya  masyarakat. “Kami ingin memajukan Indeonesia dan memberikan perubahan untuk Kota Sungaipenuh dan Kerinci,” katanya.
Walikota Sungaipenuh mengatakan, bahwa kedatangan Ketua DPP salah satu penghargaan tersendiri. “Saya mengapresiasi atas kunjungan Ketua DPP Perindo. Ini salah satu sejarah baru bahwa Ketua DPP datang ke sini,” sebutnya.  

Mendagri Minta Gubernur Segera lantik AJB-Zulhelmi

On 12:44:00 AM


Jakarta, Geger Online.
Meskipun banyak isu yang berkembang ditengah masyarakat mengatakan, bahwa pelantikan Asafri Jaya Bakri (AJB) dan Zulhelmi sebagai Walikota dan Wakil Walikota Sungai Penuh Periode 2016-2021 ditunda sampai batas waktu yang tidak ditentukan, kini  terjawab sudah.
Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota yang memenangkan Pilkada Serentak di Kota Sungai Penuh Provinsi Jambi Tahun lalu, resmi akan dilantik oleh Gubernur Jambi H. Zumi Zola di Balai Daerah Rumah Dinas Gubernur Jambi. Pada hari Sabtu  25 Juni 2016.
Berdasarkan Surat Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia yang ditujukan kepada Gubernur Jambi Nomor : 131.15/4634/OTDA, Tanggal 16 Juni 2016 Perihal : Keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia. Yang ditandatangani oleh DR. Sumarsono, MDM. Direktur Jenderal Otonomi Daerah. 
Adapun isi surat Mendagri tersebut yang  intinya, meminta kepada Gubernur Jambi, untuk Segera melaksanakan pelantikan terhadap Sdr, H. Asafri Jaya Bakri dan Sdr, Zulhelmi Sebagai Walikota dan Wakil Walikota Sungai Penuh. Masa Jabatan Tahun 2016-2021, Pada Akhir masa jabatan Walikota dan Walikota Sungai Penuh sebelumnya sesuai dengan ketentuan Perundang-undangan.
Selain itu Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia memberikan Petikan Keputusan Nomor : 131.15-5135 Tahun 2016 Tentang Pengangkatan Walikota dan Petikan Keputusan Nomor : 131.16-5135 Tahun 2016  Tentang Pengangkatan Wakil Walikota Sungai Penuh.
Acara resmi Pelantikan Wako dan Wawako Sungai Penuh ini, rencananya akan dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 25 Juni 2016 oleh Gubernur Jambi. Ujar Sumber yang terpercaya, yang enggan ditulis namanya.

Banyak Tokoh Kerinci Siap Gantikan Adi Rozal

On 10:18:00 AM

Kegagalan Adi Rozal Membuahkan Petaka

Kerinci, Jambi, GO.
Jika pemilihan Kepala Daerah yang direncanakan pemerintah serentak dilakukan Februari 2018, dua tahun mendatang kini suhu politik di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi Sudah Mulai bergerak maju.
Sejumlah Tokoh muda dari birokrat dan partai politik sudah mulai bermunculan bakal menjadi kandidat calon Bupati, untuk menggantikan Bupati Kerinci Sekarang Adi Rozal, yang mengusung janji politik "Kerinci Lebih Baik" Ternyata Sudah dua tahun lebih masa pemerintahannya belum menunjukkan komitmen dan janji-janjinya, untuk mengubah Kerinci ke arah yang lebih baik.
Justru yang timbul dan menjadi sorotan masyarakat, pers, LSM, tokoh adat, agama, dan para mahasiswa kentalnya Kolusi, Korupsi, dan Nepotisme (KKN) yang diduga kuat dilakukan Adi Rozal yang hingga kini tak tersentuh hukum. Kata Asrizal Ketua umum Gerakan Mahasiswa Peduli Rakyat (GEMPUR), kepada Media Geger Online di Sungai Penuh.
Contohnya Adi Rozal, gagal melanjutkan pembangunan kompleks perkantoran pemerintah kabupaten Kerinci  di bukit tengah sebagai pusat pemerintahan berdasarkan undang-undang pemekaran daerah Kabupaten Kerinci yang telah
disahkan oleh pemerintah Republik Indonesia, bahwa pusat ibu kota Kabupaten Kerinci berada di Bukit Tengah.
Para tokoh muda yang memiliki potensi dan diyakini masyarakat punya kemampuan yakni ; Zainal Abidin, SH, MH Wakil Bupati Kerinci sekarang, Monadi, S. Sos, Msi, Mantan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kerinci di era Murasman menjabat Bupati Kerinci, Yuldi Berman, SE, M.si ketua Partai amanat Nasional Kabupaten Kerinci yang juga ketua komisi II DPRD Kerinci.
Dan tak kalah Menariknya, AKBP Sukman, SH, MH yang sudah pernah ikut mencalonkan diri sebagai calon Bupati Kerinci periode 2014-2019 silam. Nama Sukman, cucu dari alm Kapten Muradi, pahlawan perang gerilya Kerinci masih punya pendukung panatik lebih kurang 25.000 mata pilih.
Selain itu ada IR. Boy Edwar MM, anggota DPRD Kabupaten Kerinci yang merupakan kader partai Golkar terbaik yang sudah memasang Baliho disetiap sudut kabupaten Kerinci. Ada juga tokoh politik yang digadang-gadangkan oleh masyarakat yaitu Eliyusnadi, S.Kom, M.si yang merupakan Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Kerinci dan Seorang Dosen perguruan Tinggi di Kerinci.
Dari sekian banyak Tokoh-tokoh yang dijagokan ini, akan menjadi pasangan yang kuat baik dinilai dari segi pengalaman pemerintahan, politik, dan finansial dianggap kuat dan handal menurut Zoni Irawan Ketua umum LSM Geger, namun demikian tergantung lagi siasat dan strategi  masing-masing kandidat kedepan. Ungkap Zoni dengan lantang.