Proyek Irigasi Kemen PU & PR Ratusan Milyar Mulai Rusak


Proyek Irigasi Kemen PU & PR Ratusan Milyar Mulai Rusak
KERINCI,GO-Petani dan warga di Kabupaten Kerinci mengeluhkan buruknya kualitas pembangunan fisik irigasi DI Siulak, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi. Betapa tidak proyek yang menghabiskan dana hingga ratusan milyar itu mutunya jauh dari harapan petani, bahkan petani mengkwatirkan irigasi yang dibuat akhir tahun lalu hanya bisa dinikmati petani sebentar saja.
 
“Coba lihat ini, besi lantai proyek ini sudah tampak dan besinya sudah keluar dan bengkok keatas," terang warga Belui yang rumahnya tepat melewati proyek irigasi kepada GO.
 
Dijelaskan warga, pekerjaan proyek dijalan besar saja kualitasnya amat jauh dari harapan, sebab, coran betonnya mudah hancur. "Di congkel pake tangan saja bisa. Ini proyek di dekat jalan dan sering dipantau, coba lihat didalam semak semak sana, lebih parah lagi. Didalam semak semak yang airnya jarang dialiri lantai dan dinding beton mudah keropos," ujar warga.
 
Menurut warga setempat yang mengaku pernah menjadi tukang, biasannya adukan coran memakai metoda 1 : 2 : 3. Dan memakai pasir dan split bahan materialnya.
 
“Kalau proyek ini tidak. Mana ada mereka memakai slit dan campurannya pasir sungai. Mereka itu memakai pasir gunung yang sudah dicampur batu kerikil yang beragam umuran itu pasir yang digunakan. Mana ada mereka memakai split dan pasir sungai. Itu liat pasirnya masih menumpuk,”terangnya.(tim*)

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments