Pasran K. Resmi Jabat Ketua BK DPRD Sungai Penuh


Pasran K. Resmi Jabat Ketua BK DPRD Sungai Penuh

SUNGAIPENUH,GO- DPRD Kota Sungai penuh melakukan pemilihan ketua Badan Kehormatan (BK). Kamis (20/4) kemarin. Pemilihan berlangsung secara voting yang diikuti oleh empat pasangan calon. Dalam pemilihan itu, Pasran dari fraksi Hanura terpilih menjadi ketua Badan Kehormatan dengan perolehan 9 suara. Sedangkan, Karnaini dari fraksi PAN dengan perolehan 5 suara suara dan Syahmil Amsy dari fraksi Demokrat dengan perolehan 4 suara menjadi Wakil Ketua Badan Kehormatan (BK).

Pasran K Ketua BK terpilih mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh anggota DPRD Kota Sungaipenuh terhadap dirinya. Menurutnya, kepercayaan yang diberikan tersebut merupakan amanah yang akan dijalankan nantinya. “Saya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan ini dan saya akan menjalankan amanat sebaik-baiknya,” terangnya

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Sungaipenuh Mulyadi Yakup mengungkapkan, pemilihan ketua BK dilakukan karena sudah habisnya masa jabatan ketua BK yang lalu, yaitu Damri. Dijelaskannya, pemilihan ketua BK yang dilakukan secara voting amatlah demokratis. Bahkan, usai dilakukan pemilihan, ketua BK yang lama H Damri langsung menyerahkan palu BK kepada ketua BK yang baru Pasran K.

Dengan terpilihnya Pasran sebagai ketua BK, politisi Demokrat ini berharap, Pasran dapat menjalankan tugas yang telah diemban tersebut. “Saya mengharapkan dalam menjalankan tugas dilakukan dengan baik,” ujarnya.
 Untuk diketahui, dalam pemilihan ketua BK tersebut diikuti oleh 18 anggota DPRD Kota Sungaipenuh. Pemilihan dilakukan setelah paripurna istimewa LKPj Walikota Sungaipenuh. (fyo/adv)

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments