‘Beli Angin’ Tagihan PDAM Tirta Sakti Terus Membengkak



‘Beli Angin’ Tagihan PDAM Tirta Sakti Terus Membengkak 

Sungai Penuh, GO- .Lagi-lagi pelayanan PDAM Tirta Sakti Sungai Penuh di keluhkan. Pasalnya, para pelanggan perusahaan air munum ‘membeli angin’ sementara dalam pembayaran tagihan mereka harus membayar lebih mahal. Kondisi ini jauh dari tagihan sebelumnya. 

Hal ini terjadi di Kecamatan Hamparan Rawang Kota Sungai Penuh. “Ya, saya mengeluhkan pelayana PDAM karena saat ini tagihan air munum melonjak naik padahal aliran air bersih kadang kerap mati namun tagihannya lebih mahal lagi,” ungkap Wati salah seorang ibu rumah tangga kepada GO.  

Sementara itu ibu dua anak ini menyebutkan bahwa ia jarang melihat adanya petugas PDAM yang mencatat jumlah kebutuhan air  bulanan mereka. 

“Sekarang petugas yang mencatat kilo meter amper air jarang saya lihat, dengan tagihan yang mahal ini membuat saya prihatin dan bisa jadi akan mengalami kenaikan terus menerus,” ungkapnya lagi. 

Hal senada juga di katakan oleh salah seorang warga Tebat Ijuk Kecamatan Depati VII Kabupaten Kerinci. Ia menyebutkan bahwa di air kran di rumahnya hanya mengeluarkan angin saja. 

“Saya melihat pada kilometer air di rumah, di saat menghidupkan kran kilometernya sudah jalan. Padahal yang keluar itu bukan air hanya angin saja, jadi sama halnya kita pelanggan ‘beli angin’,” ungkap Rendi, Sabtu (18/2). 

Tidak hanya tagihan saja yang membengkak, namun kualitas air bersih patut di pertanyakan. “Kita juga mempertanyakan kualitas air bersih yang sudah tidak seperti biasa lagi,” ujarnya. 

Ia meminta kepada pihak PDAM untuk meninjau langsung kelapangan. “Kita berharap agar Direksi segera turun kelapangan untuk mengkroscek kondisi ini,” tukasnya. 

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments