Jika Pelaksanaan Proyek September, Ikhsan : Saya Jamin Tidak Efektif


Jika Pelaksanaan Proyek September, Ikhsan : Saya Jamin Tidak Efektif
Kerinci, GO- Pelaksanaan proyek Kabupaten Kerinci semestinya dimulai dari sekaraang. Dan tidak menunggu waktu lama terlebih pelaksanaannya di akhir-akhir tahun. Hal ini guna untuk lebih berjalan efektif dan efisien. Namun bila pelaksanaannya pada September 2016 ini maka pelaksanaannya dinilai akan membawa dampak buruk.

Kepada GO, Ikhsan M. Daraqthuni mengatakan bahwa seyogyanya pelaksanaan proyek di Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kab, Kerinci dimulai dari sekarang. “Jika proyek-proyek di lingkungan PU Kab. Kerinci mulai bekerja pada bulan September ini maka saya berani menjamin 60 persen banyak yang tak selesai,” ujarnya, Senin, (15/8).
Salah satu alasannya kata Ikhsan, dikarenakan pada pertengahan pelaksanaannya nanti, BPK dan BPKP akan turun untuk melakukan pengecekan kepalangan. “Lembaga pemerintah seperti BPK dan BPKP akan turun untuk melaksanakan pemeriksaan, sementara rekanan sedang menyelesaikan pekerjaannya,” ungkap Ikhsan yang juga merupakan Ketua LSM Jamtosc.
Sementara itu Jondri Johan ketika di temui belum lama ini juga mengharapkan kepada Dinas PU untuk tidak memulai kegiatan diakhir-akhir tahunn. “Semestinya dalam pelaksanaan kegiatan proyek sebaiknya dimulai pada bulan Juni,”katanya.
Terkait hal ini lanjut anggota DPRD Kab. Kerinci ini, pihaknya sudah melakukan konfirmasi kepada pihak Dinas. “Sudah kita beritahu agar paket kegiatan secepatnya dilaksanakan, demi untuk mempercepat serapan anggaran. Sehingga hasilnya nanti lebih efisien,”singkatnya.
 

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments