Pembangunan Kerinci 'Timpang'


Jalan Depan Rumah Wabup Rusak Parah
 

Kerinci, GO- Akses jalan dari arah Sebukar, Pondok  Beringin Bunga Tanjung, Kayu Aro Ambai, Ujung Pasir, Koto Salak Koto Imam rusak parah termasuk jalan di depan rumah Wakil Bupati Kerinci Zainal Abidin sendiri.
Adam, salah seorang warga masyarakat kepada GO mengatakan, jalan di Kecamatan Sitinjau Laut Kabupaten Kerinci itu terjadi sejak lama dan dinilai belum tersentuh oleh pemerintah.
“Jalan Kecamatan Sitinjau Laut meliputi Sebukar, Pondok  Beringin Bunga Tanjung, Kayu Aro Ambai, Ujung Pasir, Koto Salak Koto Imam rusak. Bahkan kerusakan parah terjadi di jalan menuju rumah Wakil Bupati Kerinci,” terang Adam, Jum’at (14/10).
Ia mengatakan, kondisi ini akan menimbulkan sorotan baru terhadap Zainal Abidin sendiri. “Dengan adanya kerusakan parah di depan rumah Wabup Kerinci  menuai kritikan dari masyarakat. Dirumah Wabup sendiri belum mulus bagaimana pada daerah lain,” katanya.
Sumber juga membandingkan kondisi jalan di Kerinci bagian Ilir dan Kerinci bagiana Mudik. “Dari Semurup hingga Kayu Aro bisa dikatakan sudah dapat dilalui dengan nyaman oleh pengendara sementara kondisi parah cukup terasa di alami oleh masyarakat Kerinci bagian ilir yang terkesan ada ketimpangan dalam pembangunan,” ungkapnya. 

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments